Peshkov : Snowden tidak melanggar janjinya kepada Vladimir Putin

Menurut pendapat Sekretaris Kepresidenan Negara Federasi Russia, Dmitriy Peskov, dengan berhubungan dengan perwakilan dari Parlemen Jerman, tidak ada apapun yang dilanggar oleh Edward Snowden mengenai hal, yang pernah diminta Presiden Putin, yakni agar Snowden tidak mebuat aktivitas yang merugikan Amerika Serikat. Guna melanggar syarat yang diminta Presiden Russia, bahwa, agar ia tidak berbuat yang merugikan Amerika, tentu, tak seorangpun dari kita akan mengijinkannya. – Demikian Dmitriy Peshko mengatakan dalam interviewnya dengan koran Komersant.

Dalam konperensi-press itu Sekretaris Negara menambahkan : Snowden tetap di teritori Russia, ia telah sah mendapat perlindungan sementara, karena itu bebas bertemu dengan siapa saja, kita tak akan menghalanginya. Gedung Putih sangat cemas dengan hal, yang mantan pegawai Badan Intelegensi A.S., Edward Snowden telah dijumpai anggota Parlemen Bundestag, Hans Christian Strobele di Moskow dan dengan beberapa perwakilan Jaringan Massa Informasi dari Jerman pula. Amerika beranggapan, bahwa maksud Snowden memberi kesaksian kepada Jerman berkenaan penyadapan pembicaraan telepon warga Jerman, disini termasuk juga : pembicaraan Hand-phone Kanselir Jerman, Angela Merkel, adalah pelanggaran terhadap janji Snowden kepada Presiden Russia, Vladimir Putin.

Perlu diingat, bahwa kewajiban Edward Snowden untuk tidak merugikan Amerika dengan kegiatannya di Russia adalah syarat yang diterimanya, saat mendapat Suaka-politik sementara di Russia. Syarat itu diminta Vladimir Putin. Washington, tak kurang dari itu, beranggapan, bahwa publikasi Jaringan Massa Informasi tentang dokument2 , adalah dikontrol oleh Snowden dari Russia. - Aktivitas Snowden di Moskow, jelas, sedang berlangsung merugikan kepentingan nasional Amerika Serikat. – demikian diberitakan melalui sumber tertulis pejabat Gedung Putih.

Sumber : russian.rt.com



Baca Juga
informasi